Pusat Arsip Informasi KANTOR BERITA INDONESIA

Minggu, 05 April 2015

5 Manfaat Bayam yang Perlu Anda Ketahui


KaBeIn, Selain olahraga dapat menjaga kesehatan dan kebugaran fisik, Anda juga perlu mengimbangi dengan asupan nutrisi, salah satunya dengan makan sayuran. Diantara sayur yang paling gampang didapat adalah Bayam. Sayuran hijauh ini mengandung banyak sekali manfaat.


Berikut ini kami berikan 5 manfaat dari mengkonsumsi sayuran bayam. Diambil dari laman Healthmeup.com

  1. Memperkuat tulang dan gigi
  2. Kandungan kalsium, vitamin K dan magnesium mampu membantu dalam membentuk kepadatan tulang dan gigi.

  3. Untuk kesehatan mata
  4. Kandungan karotenoid atau vitamin A pada bayam dapat menjaga kesehatan mata kita dari degenarasi makula, katarak serta beberapa masalah mata lainnya.

  5. Sebagai anti kanker
  6. Sayuran hijau ini banyak sekali mengandung flavonoid, yang telah dipercaya mempunyai sifat anti-karsinogenik atau anti kanker. Senyawa ini mampu memperlambat pembelahan sel kanker dan juga dapat mengecilkan potensi sel kanker kulit. Bukan hanya itu saja, bayam juga menunjukkan hasil yang signifikan melawan kanker prostat.

  7. Memperkuat imun
  8. Karena banyak mengandung zat besi, sehingga sangat baik untuk hemoglobin. Tubuh juga akan lebih banyak menyerap oksigen untuk keperluan pembersihan tubuh. Sehingga tentunya ini akan berdampak pada sistem kekebalan tubuh kita dalam melawan infeksi.

  9. Sumber energi.
  10. Bayam juga menjadi sumber energi bagi tubuh, mencegah anemia dan menghambat lelah. Serat yang ada pada bayam juga mampu membuat perut lebih lama kenyang sehingga cocok untuk yang sedang menjalankan program diet.
Demikian manfaat bayam untuk kesehatan yang mungkin belum Anda ketahui. Masih banyak lagi manfaat bayam yang belum kami sebutkan. Intinya, Anda tidak akan rugi selalu mengkonsumsi bayam. Yang akan Anda dapat adalah manfaat!

Komentar spam akan kami hapus